Pembangunan Situs Web Dakwah Islam untuk Musala Arrahmah
Arrahmah adalah komunitas muslim di Jepang yang baru saja mendirikan musala pada awal tahun 2022 di daerah Kanagawa, Jepang. Banyak kegiatan dakwah islam yang dilakukan di sana, di antaranya melaksanakan salat Id, baik Idul Fitri maupun Idul Adha; program “1 Night 1 Day”, yaitu kegiatan menginap, siraman rohani, hingga senam, dan masak bersama khusus muslimah; program “Eid Ceria”, yaitu kegiatan yang diperuntukkan bagi anak-anak untuk mengenalkan hikmah Idul Fitri dengan cara yang menyenangkan khas anak-anak; menerima serta menyalurkan ziswaf (zakat, infak, sedekah, wakaf); hingga menyediakan makanan untuk berbuka puasa, dan melaksanakan tarawih selama bulan Ramadhan.
Sebagai pusat kegiatan islami yang tidak mudah ditemukan di Jepang, Arrahmah Japan membutuhkan media untuk membantu menyebarkan informasi terkait kegiatan-kegiatannya.
Musala Arrahmah membutuhkan media yang berfungsi sebagai penyebar informasi kegiatan dan memiliki fungsi registrasi/pendaftaran yang ditujukan untuk mengatur kapasitas peserta dari sebuah kegiatan. Fitur ini menjadi penting dikarenakan Musala Arrahmah memiliki keterbatasan tempat.
Di masa mendatang media ini diharapkan menjadi “one stop service” untuk kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh Musala Arrahmah Japan. Sistem registrasi yang baik akan memudahkan Musala Arrahmah untuk memiliki basis data yang rapi terkait berbagai informasi dari anggota komunitasnya, sehingga bisa digunakan untuk memberikan informasi secara aktif kepada anggota komunitas dalam rangka mempererat silaturahmi. Data yang rapi dan terorganisir juga akan membuka banyak peluang pengolahan data yang bisa digunakan untuk kepentingan umat nantinya.
Oleh karena itu kegiatan pengabdian masyarakat (abdimas) yang dilakukan oleh tim dosen dari Fakultas Informatika adalah pembangunan situs web Arrahmah yang dapat di akses pada alamat https://arrahmah.jp/. Semua kegiatan penuh manfaat dapat diakses dan ditemukan dengan mudah oleh masyarakat muslim yang sedang tinggal di Jepang melalui website tersebut.
Situs Web Arrahmah (https://arrahmah.jp/)
Diharapkan juga website ini dapat menyebarkan informasi berguna serta meningkatkan partisipasi masyarakat muslim, khususnya yang tinggal di sekitar Musala, sehingga dapat menjadi penyalur kebutuhan religi sekaligus menjadi syiar Islam di negara minoritas muslim, Jepang.
Sosialisasi website Arrahmah ini dilaksanakan pada Selasa, 17 Januari 2023, pukul 17.00 WIB atau 19.00 (Waktu setempat / Tokyo) oleh tim abdimas Tel-U secara luring sekaligus melakukan pelatihan pengelolaan situs web Arrahmah dengan pengurus Arrahmah.
Kegiatan yang berlangsung hampir 2 jam ini bertujuan untuk memaparkan fitur-fitur apa saja yang disediakan oleh situs web dan melatih pengurus Arrahmah untuk melakukan pemutakhiran konten web. Acara berlangsung lancar dan mendapat banyak masukan dari pihak Arrahmah yang nantinya dapat digunakan untuk pengembangan situs web ini ke depannya.