PENGUMUMAN TIMELINE PENDAFTARAN SIDANG DAN YUDISIUM (Agar tidak Registrasi pada Semester Ganjil TA. 2021/2022)
Menginformasikan kembali, sesuai Kalender Akademik 2021 (https://baa.telkomuniversity.ac.id/wp-content/uploads/2020/12/KWR-Kalender-Akademik-2021-1.pdf):
Registrasi : 9 Agustus 2021 – 10 September 2021
Perwalian : 6-10 September 2021
PRS : 27 September – 1 Okotber 2021
Terkait hal tersebut di atas, berikut kami sampaikan, timeline pendaftaran sidang dan yudisium:
SIDANG TERJADWAL I dan III khusus mahasiswa SKS TA + MK Lain | ||
Angkatan 2014 dan setelahnya | Catatan Tambahan | |
Pendaftaran sidang terjadwal I dan III untuk mahasiswa mengambil SKS TA + MK Lain (setelah nilai keluar) | 23-27 Agustus 2021 | Mahasiswa yang diperbolahkan mendaftar sidang terjadwal sesi ini hanya mahasiswa yang mengambil MK TA bersama MK lain yang memenuhi syarat : Semua MK Wajib sudah lulus, DANSudah lulus Minimal 5 MK PilihanSK TA Aktif Link Pendaftaran akan diinfokan melalui LMS Tugas Akhir Bagi yang SK nya tidak aktif, WAJIB PERPANJANG atau WAJIB MEMBUAT SK BARU bagi yang sudah perpanjang 2x) NOTE : Bagi mahasiswa yang masuk ke list terjadwal I dan III sesi UAS namun tidak mendaftar atau belum lulus sidang, tidak dapat mendaftar sidang terjadwal sesi ini, silahkan daftar sidang REGULER dengan melengkapi syarat sidang sesuai aturan. |
Pengumuman Final Mahasiswa yang dapat dijadwalkan sidang terjadwal I dan III untuk mahasiswa mengambil SKS TA + MK Lain | 31 Agustus 2021 | Prodi akan melakukan penghapusan jadwal untuk mahasiswa yang SKS-nya belum cukup karena ada MK yang belum lulus. Pengumuman pada LMS Tugas Akhir |
Sidang akademik validasi nilai level Prodi dan Fakultas sidang terjadwal I dan III untuk mahasiswa mengambil SKS TA + MK Lain | 1 September 2021 | Pengumuman pada LMS Tugas Akhir |
Pengumuman Jadwal sidang terjadwal I dan III | 3 September 2021 | Pengumuman pada LMS Tugas Akhir |
Pelaksanaan Sidang terjadwal I dan III untuk mahasiswa mengambil SKS TA + MK Lain | 7-15 September 2021 | Pengumuman pada web prodi dan IG Prodi. |
JADWAL SIDANG REGULER PALING AKHIR DI SEMESTER GANJIL 20/21 | ||
Angkatan 2014 dan setelahnya | Catatan Tambahan | |
Batas Akhir Pendaftaran Sidang (Reguler dan/atau Pengganti Sidang) | 25 Agustus 2021 | https://bit.ly/FIFPendaftaranSidang Pastikan semua persyaratan sudah terpenuhi, diantaranya SK TA masih aktif, persetujuan sidang dari pembimbing dan sudah sumbit daftar sidang di iGracias. Jika tidak terpenuhi, maka pendaftaran akan DITOLAK. |
Sidang Validasi Pendaftar Sidang Reguler dan/atau Pengganti Sidang | 3 September 2021 | Hasil Sidang validasi akan diumumkan pada https://soc.telkomuniversity.ac.id/pengumuman-hasil-sidang-akademik-validasi-pendaftar-sidang-dan-yudisium/ |
Jadwal Sidang Reguler | 7-15 September 2021 | Jadwal akan diinformasikan via Web bif.telkomuniversity.ac.id serta instagram Prodi. |
Jadwal Seminar Internal | 13-17 September 2021 | Jadwal akan diinformasikan via Channel Telegram Info LAAK/Web soc.telkomuniversity.ac.id |
JADWAL YUDISIUM PALING AKHIR DI SEMESTER GANJIL 21/22 | ||
Angkatan 2014 dan setelahnya | Catatan Tambahan | |
Batas Akhir Pendaftaran Yudisium | 22 September 2021 | https://bit.ly/FIFPendaftaranYudisium Pastikan semua persyaratan sudah terpenuhi, diantaranya EPRT TAK dan persetujun SKPI, jika tidak terpenuhi maka dinyatakan Tidak Lulus pada Sidang Akademik Penetapan Yudisium. |
Sidang Akademik Penetapan Kelulusan Yudisium | 30 September 2021 | Hasil Sidang Penetapan Kelulusan Yudisium akan diumumkan pada https://soc.telkomuniversity.ac.id/pengumuman-hasil-sidang-akademik-validasi-pendaftar-sidang-dan-yudisium/ |
Lewat dari waktu yang ditentukan di atas, maka:
- Harus melaksanakan registrasi (mengambil kembali MK Tugas Akhir) pada Semester Ganjil 2021/2022 dengan BPP sesuai ketentuan yang berlaku.
Bagi Mahasiswa yang dinyatakan siap sidang oleh pembimbing, namun ada Mata Kuliah yang diambil pada Semester Genap 2020/2021 dan belum lulus, serta akan mengajukan Ujian Khusus, informasi terkait Ujian Khusus bisa diakses pada URL https://soc.telkomuniversity.ac.id/permohonan-ujian-khusus-fakultas-informatika-semester-genap-2020-2021/
Sebagai Informasi pendaftaran Sidang dan Yudisium dilaksanakan secara online 7×24 jam. Rekap data pendaftar Sidang dan Yudisium setiap minggunya dilakukan pada hari Rabu (untuk data yang disubmit Kamis-Rabu), untuk kemudian diajukan pada Sidang Akademik pada minggu berikutnya. Sangat dianjurkan rekan-rekan mahasiswa melakukan pendaftaran Sidang dan Yudisium sebelum batas waktu yang diinformasikan di atas.
Demikian informasi ini kami sampaikan untuk dapat dipahami.
Terima Kasih
LAAK FIF